Senin, 29 Mei 2017

Pasar Senja Ramadhan 1438 H/2017 M di buka Walikota Metro

Walikota Metro membuka kegiatan Pasar Senja Ramadhan 1438 H/2017 M, senin (29/05/2017). 


Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Samber Kota Metro tersebut turut dihadiri oleh Wakil Walikota Metro, Unsur Fokorpimda Kota Metro, Sekda Kota Metro, Para Staf Ahli dan Asisten, Kepala Satker di Lingkungan Pemkot Metro, Ketua TP-PKK, GOW, dan DWP Kota Metro, Camat dan Lurah, serta undangan dan para pedagang yang hadir dalam kegiatan tersebut.



Berdasarkan laporan Ketua Tim Penyelenggara Pasar Senja, L.M. Hutabarat, maksud dan tujuan diselenggarakannya Pasar Senja Kota Metro Tahun 2017 adalah untuk turut serta dalam mendukung pertumbuhan ekonomi kerakyatan dan mempermudah masyarakat dalam mencari makanan siap saji untuk berbuka puasa di Bulan Suci Ramadhan. Pelaksanaan Kegiatan Pasar Senja di Lapangan Samber tersebut tanggal 27 Mei s.d 23 Juni 2017 (Selama Bulan Ramadhan 1348 H/2017 M).

Adapun jumlah peserta pasar senja terdiri dari 150 pedagang kecil di bawah Himpunan Pedagang Pasar Senja (HPPS) Kota Metro, yang menjual makanan dan minuman selama ramadhan antara lain sayur dan lauk pauk yang siap saji serta jajanan berbuka puasa. Pelaksana kegiatan pasar senja adalah Dinas Perdagangan Kota Metro yang bekerjasama dengan HPPS Kota Metro yang diketuai oleh Bapak H. Sugeng Siswoyo.


Dalam sambutannya, Walikota Metro, Achmad Pairin, menilai bahwa kegiatan ini disatu sisi dimaksudkan untuk memberikan kesempatan kepada para pedagang makanan, agar dapat melaksanakan usahanya di sore hari selama bulan Ramadhan. Sedangkan disisi lain dimaksudkan untuk mempermudah masyarakat dalam memperoleh berbagai aneka hidangan untuk berbuka puasa.

Ia berharap kegiatan Pasar Senja ini, dapat berjalan dengan baik dan lancar, serta dapat dirasakan manfaatnya, baik oleh warga masyarakat maupun oleh para pedagang. “Saya mengucapkan selamat atas terlaksananya pelaksanaan kegiatan Pasar Senja Ramadhan pada sore hari ini, tujuannya kegiatan ini cukup jelas yaitu kita semua ingin bersama-sama mencari aneka hidangan makanan”.

“Saya harap kepada semua pihak agar dapat berperan aktif mensukseskan kegiatan pasar senja ini, dengan tetap menjaga keamanan, ketertiban dan kebersihan”, ungkap Pairin.

Rabu, 24 Mei 2017

Wakil Walikota Metro Djohan "Saya berharap para peserta Pengambilan Sumpah/Janji PNS yang disumpah pada hari ini, dapat bekerja dengan sungguh-sungguh"

Wakil Walikota Metro Djohan, menghadiri kegiatan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kota Metro Tahun 2017 yang berlangsung di Lec Kartikatama Kota Metro, Rabu (24/05/17).


Pada laporannya Kepala BKD Kota Metro Harjuno menyampaikan, tujuan dari pengambilan sumpah/janji ini merupakan dalam rangka pembinaan pegawain negri sipil yang bersih, jujur dan berwibawa serta sadar akan tangung jawab sebagai unsur aparatur, abdi negara dan abdi masyarakat.

Dengan jumlah peserta pengambilan sumpah/janji pegawai negri sipil dilingkungan pemerintah Kota Metro tahun 2017 yakni, berjumlah 107 0rang. Dan dengan rincian, PNS pengangkatan formasi umum tahun angaran 2014 sejumlah 43 orang, dan PNS mutasi dari daerah lain serta Pegawai Negri Sipil yang belum melakukan pengambilan sumpah/janji sejumlah 64 orang.

Dalam sambutannya, Wakil WAlikota Metro Djohan mengucapkan, selamat kepada para PNS yang baru saja diambil sumpahnya, dengan harapan Para PNS dapat menjadi abdi negara dan abdi masyarakat yang baik,yang dapat mendukung upaya Pemkot Metro dalam membangun Kota Metro dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Kota Metro khususnya.


" Saya berharap para PNS dapat meningkatkan kompetensi diri, dengan meningkatkan disiplin dan kinerja yang lebih baik dengan memahami dan melaksanakan PP Nomor 53 tahun 2010 tentang disiplin PNS, " Ucapnya.

Selain itu, Djohan juga mengatakan bahwa, pengambilan sumpah/janji ini merupakan hal penting dalam suatu ikrar, untuk melaksanakan tugas dan salah satu usaha demi menjamin pelaksanaan tugas kedinasan dengan penuh tanggung jawab.

“Saya berharap para peserta Pengambilan Sumpah/Janji PNS yang disumpah pada hari ini, dapat bekerja dengan sungguh-sungguh, penuh semangat. Disertai dengan niat yang tulus, untuk membangun dan meningkatkan prestasi terbaik, serta mampu untuk menjaga amanah, menjunjung tinggi kehormatan Negara, pemerintah, martabat pegawai negeri, dengan mengutamakan kepentingan negara dan bangsa di atas kepentingan pribadi atau golongan, " Tutupnnya.

Senin, 22 Mei 2017

Upacara dalam rangka Peringatan Hari Jadi Kota Metro ke-80 dan Hari Kebangkitan Nasional ke-109 tahun 2017 dan Ziarah Makam Pahlawan

Pemerintah Kota Metro menggelar Upacara dalam rangka Peringatan Hari Jadi Kota Metro ke-80 dan Hari Kebangkitan Nasional ke-109 tahun 2017 yang berlangsung di Stadion Tejosari, Metro Timur (22/05/2017). 




Peringatan HUT Kota Metro yang bertema “Dengan Semangat Hari Jadi Kota Metro ke-80 Tahun 2017 Kita Tingkatkan Kualitas dan Daya Saing Masyarakat Dalam Rangka Menciptakan Kota Pendidikan yang Berkarakter” tersebut dihadiri oleh Wakil Walikota Metro, Ketua DPRD Kota Metro, Fokorpimda Kota Metro, Staf Ahli Walikota dan Asisten Sekda, Kepala Satker di Lingkungan Pemkot Metro, Ketua TP PKK Kota Metro, Camat dan Lurah, serta undangan dan peserta upacara yang turut hadir.


Wakil Walikota Metro, Djohan, dalam amanatnya mengajak seluruh elemen bahwasannya upacara yang sekaligus memperingati Harkitnas ke-109 yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2017 dapat mengukir makna Kebangkitan Nasional dengan mewujudkan indonesia yang berkerja nyata, mandiri dan berkarakter.


“Tantangan apapun yang kita hadapi saat ini harus kita jawab dengan memfokuskan diri pada kerja nyata secara mandiri dan berkarakter, dan semoga dengan memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-109 ini, kinerja kita semakin baik dan semakin dirasakan manfaatnya bagi masyarakat”, Djohan.


Upacara HUT Kota Metro ke-80 yang diawali dengan pembacaan sejarah Kota Metro oleh Ketua DPRD Kota Metro Anna Morinda tersebut menceritakan cikal bakal terbentuknya Kota Metro.


Djohan menyampaikan, melalui momentum peringatan Hari Jadi Kota Metro diharapkan mampu memotivasi dan menggelorakan semangat pengabdian bagi seluruh aparatur pemerintahan dan masyarakat, untuk bersama-sama bersatu, bergotong-royong membangun Kota Metro-Bumi Sai Wawai menjadi Kota Pendidikan yang unggul dengan masyarakatnya yang sejahtera, serta menjadi kebanggaan bagi kita semua.

“Dalam kesempatan Upacara memperingati Hari Jadi ke-80 Kota Metro ini, kami mengajak seluruh aparatur pemerintah dan masyarakat untuk senantiasa menjalin kebersamaan, saling bahu-membahu, serta bekerja dengan sebaik-baiknya sesuai dengan bidang dan keahliannya masing-masing, sehingga kita mampu membangun Kota Metro ini dengan lebih baik lagi”, ungkapnya.

“Pada usia yang ke 80 ini, program kedepan kota metro telah tertera pada visi dan misi kota metro, yang pasti harapan kita semua Kota Metro semakin maju, masyarakatnya lebih sejahtera, dan saya minta kerjasama atar semua elemen agar tetap terjalin” tambah Wakil Walikota Metro.

“Harapan kami kedepan Kota Metro lebih nyaman, masyarakatnya bersatu dan saling melengkapi, dan mudah-mudahan kita semua dapat lebih sejahtera, tidak terpecah belah, serta dukungan dari elemen masyarakat untuk keamanan kota metro sangat diperlukan.” Ketua DPRD Kota Metro.

“Dari kepolisian mendukung dari segi keamanannya, namun keamanan tetap menjadi tanggung jawab kita semua, melalui program-program kepolisian juga dimana tujuannya semua agar bisa mendukung Pemerintahan Kota Metro untuk berjalan sesuai dengan arah yang ditetapkan.” Kapolres Kota Metro

“Dari segi Pengadilan Negeri berusaha menciptakan keadilan yang dirasakan oleh seluruh masyarakat Metro, menciptakan tenaga hukum yang transparan dan akuntabel, semoga itu semua bisa mendukung, mempercepat, dan mencapai Visi dan Misi Kota Metro.” Ketua Pengadilan Negeri Metro.

“Dalam rangka HUT Kota Metro ini, Kejaksaan Negeri Kota Metro terkait dangan salah satu tugas dan fungsi kami dalam mendukung kota metro yakni jangan sampai ada tidak pidana korupsi di Kota Metro demi kemajuan Kota Metro.” Ucap Kasi Intelijen selaku perwakilan Kajari Kota Metro.

“Dari segi Pengadilan Agama, kita ingin masyarakat di Kota Metro ini lebih sadar hukum dan taat hukum, dengan harapan kota metro kedapan menjadi lebih baik lagi”, Ketua Pengadilan Agama Metro.

Pelepasan balon oleh Wakil Walikota Metro beserta jajarannya juga mewarnai Peringatan Hari Jadi Kota Metro ke-80 tahun 2017 yang berlangsung di Stadion Tejosari, Metro Timur tersebut. Usai upacara dilanjutkan dengan Ziarah di Taman Makam Pahlawan Kota Metro.

Rabu, 17 Mei 2017

Penyerahan Bantuan Sosial dan Bhakti Sosial dalam Rangka Hut Kota Metro ke 80

Pemerintah Kota Metro melalui Dinas Sosial Kota Metro menggelar Kegiatan Penyerahan Bantuan Sosial dan Bhakti Sosial dalam Rangka Hut Kota Metro ke 80, yang berlangsung di Wisma Haji Al-Khairiyah Kota Metro, Rabu (17/05/2017).


Turut hadir Walikota Metro Achmad Pairin, Wakil Walikota Metro Djohan, Sekda Kota Metro, Para Staf Ahli, Para Sisten, Kepala SKPD se Kota Metro, Ketua TP-PKK Kota Metro, Ketua GOW Kota Metro, Ketua DWP Kota Metro, Ketua dan Pengurus LKKS Kota Metro, Camat dan Lurah se Kota Metro serta para Penerima Bantuan.


Kepala Dinas Sosial Kota Metro Ellya Lusianna melaporkan bahwa Penyerahan Bantuan Sosial ini berupa bantuan Rumah Ibadah, Perbaikan Rumah Keluarga Miskin, Bantuan E-Warung Kube-PKH dan Bantuan Paket Sembako. Pada dasarnya, kegiatan ini terselengaran atas kerja sama antar Dinas Sosial dengan Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kota Metro, dengan tema" Mari Berbagi Dan Berbuat Bersama Untuk Kesejahteraan Sosial".. 

Adapun tujuan dari kegiatan ini yaitu, meningkatkan kepedulian pada sesama khususnya penyandang masalah kesejahteraan sosial, mengembangkan keberdayaan masyarakat untuk berbuat bersama serta khususnya potensi sumber kesejahteraan bersama.Selain itu, kegiatan ini yang menjadi sasarannya adalah, para Disabilitas (penyandang Cacat) dan Keluarga, Lanjut Usian Terlantar, Fakir Miskin Masyarajat dan Rumah Ibadah.

Dalam sambutannya Ketua LKKS Kota Metro Heryati Pairin menyampaikan ucapan terimakasih akan terselengaranya kegiatan ini, yang tujuannya meringankan sedikit beban para penyandang masalah kesejahteraan sosial di Kota Metro.

Selain itu, wujud nyata LKKS dalam menjalankan usaha kesejahteraan sosial yakni, menjalankan program- program pada bidang sosial dan pelayanan pada penyandang disabilitas serta para lansia yang ada di Kota Metro.


Heriyati dalam sambutan juga menambahkan, kegiatan yang menjadi agenda rutin dari program LKKS diantaranya melakukan koordinasi program-program sosial bersama lembaga-lembaga mitra LKKS, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan Pekerja Sosial Masyarakat (PSM). Melaksanakan pelayanan lembaga kesejahteraan sosial/panti, melaksanakan Bhakti sosial bagi penyandang disabilitas, lanjut usia terlantar dan duafa (fakir miskin) di Kota Metro, mengkoordinasikan kegiatan kesejahteraan sosial dan fasilitasi untuk pengembangan CSR dari dunia usaha, serta kegiatan lain dalam mendukung kesejahteraan sosial di Kota Metro.

Selanjutnya, Walikota Metro dalam arahanya menyampaikan kepada para penerima bantuan agar dapat menerima bantuan dengan ikhlas, serta berharap agar bantuan tersebut dapat bermanfaat dan membantu perekonomian kedepannya.

Sebagai wujud perhatian kepada masyarakat Dinas Sosisl bekerja sama dengan LKKS Kota Metro juga memiliki agenda kegiatan diantaranya yaitu, penyerahan bantuan sosial untuk rumah ibadah senilai 50 juta rupiah per kelurahan, penyerahan bantuan perbaikan rumah keluarga miskin senilai 10 juta rupiah per rumah disetiap 22 kelurahan, Penyerahan E-Warong Kube-PKH berasal dari Kementeri Sosial RI senilai 30 juta rupiah per kelompok (7 titik lokasi) se Kota Metro serta penyerahan bantuan paket sembako pada penyandang disabilitas dan lanjut usia kepada 250 orang penerima.

"Saya meminta, agar para Lurah dapat memantau pelaksanaan berbagai kegiatan tersebut. Terutama disetiap Kelurahannya masing-masing, agar kegiatan ini berjalan lancar dan aman,"Tutup Pairin.

Selasa, 16 Mei 2017

Peresmian Rumah Pintar Pemilu "BUMI SAI WAWAI" Kota Metro

Walikota Metro Achmad Pairin meresmikan Rumah Pintar Pemilu "BUMI SAI WAWAI" KPU Kota Mero, Selasa (16/05/2017). 


Acara ini dihadiri oleh Walikota Metro Achmad Pairin, Fokorpimda Kota Metro, Ketua KPU Kota Bandar Lampung, Ketua KPU Kota Metro, Asisten I Sekda Kota Metro, Kepala SKPD, Pimpinan Partai Politik se-Kota Metro dan Para Undangan.

Walikota Metro, Achmad Pairin dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan menyambut baik atas terselenggaranya Peresmian Rumah Pintar Pemilu "BUMI SAI WAWAI" KPU Kota Metro. Dengan adanya Rumah Pintar Pemilu ini, masyarakat metro bisa memanfaatkan untuk menimba ilmu tentang kepemiluan, sehingga partisipasi masyarakat dalam kepemiluan lebih menigkat dan ke depan demokrasi di Kota Metro lebih sukses. 

Achmad Pairin berpesan, KPU dapat proaktif mengundang Organisasi masyarakat, Organisasi kemahasiswaan, serta Perangkat Daerah, sehingga Rumah Pintar Pemilu yang merupakan fasilitas Negara bisa di manfaatkan.


“Saya berharap masyarakat Kota Metro bisa memanfaatkan keberadaan Rumah Pintar Pemilu dengan mengunjungi dan menikmati fasilitas yang ada di Rumah Pintar Pemilu”, ungkapnya.

Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) masa bakti 2017-2020 Kota Metro Di Kukuhkan

Wakil Walikota Metro mengukuhkan kepengurusan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) masa bakti 2017-2020. Acara ini bertemakan kerukunan umat beragama menjadi pilar utama NKRI. Acara yang berlangsung di LEC Kartika Metro tersebut dihadiri oleh Wakil Walikota Metro, Fokorpimda Metro, Kepala Kesbangpol, Camat, Lurah, Ketua FKUB M.Soleh, serta Tamu Undangan, Selasa (16/05/2017).


Dalam sambutannya Kepala Kesbangpol Metro Deddy Fryady Ramli mengatakan, tujuan diselenggarakannya acara ini agar para peserta dan masyarakat mengenal kepengurusan FKUB baru, agar masyarakat memahami kerukunan umat beragama dan agar terjaga keutuhan NKRI. "Kepengurusan ini berdasarkan hasil rapat dan akan mengemban tugas dengan masa bakti 2017-2020" ujar Deddy Fryady Ramli.

Wakil Walikota Metro Djohan menyambut baik atas terselenggaranya acara ini dan mengucapkan selamat kepada kepengurusan yang baru saja dikukuhkan. Wakil Walikota Metro juga berharap para pengurus dapat menjadi salah satu media dan jembatan penghubung untuk senantiasa meningkatkan hubungan yang harmonis antar sesama.

"FKUB adalah forum yang dibentuk oleh masyarakat dan difasilitasi oleh pemerintah dalam rangka membangun, memelihara, dan memberdayakan umat beragama untuk kerukunan dan kesejahteraan bersama. Saya mengajak untuk bersama-sama berpartisipasi menjaga dan melestarikan nilai-nilai kerukunan yang ada di Kota Metro", ungkap Djohan.


Diakhir sambutannya Wakil Walikota berpesan kepada Pengurus FKUB yang baru saja dikukuhkan, untuk menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya. Selain itu Djohan juga mengajak agar seluruh peserta yang hadir dapat saling menghargai dan menghormati antar kerukunan umat beragama agar terjaga keutuhan NKRI.

Senin, 15 Mei 2017

Ujian Sekolah Tingkat Sekolah Dasar di tinjau Wakil Walikota Djohan

Hari Pertama Pelaksanaan Ujian Sekolah Tingkat SD/MI Negeri Swasta Kota Metro Tahun Pelajaran 2016/2017, Wakil Walikota Metro Djohan memimpin TIM II dalam monitoring pelaksanaan Ujian di Dua Sekolah, yaitu SD Teladan Kota Metro dan SD 4 Metro Timur, Senin (15/05/2017).


Didampingi oleh Inspektur Kota Meto Jihad Helmi dan Asisten II Prayetno, Wakil Walikota Metro menyaksikan jalannya UN di dua sekolah tersebut. Selain itu, dalam Agenda yang sama, TIM I memonitoring di SD N 1 Metro Pusat dan SD N 10 Metro Pusat, Tim III memonitoring pelaksanaan ujian di SD 2 Metro Timur dan SD Muhammadiyah.

Pada arahannya Wakil Walikota Metro Djohan mengatakan, dalam agenda hari ini saya bersama tim di jadwalkan memonitoring dua sekolah, yaitu SD Teladan Kota Metro dan SDN 4 Metro Timur. Yang pada pelaksanaannya, Ujian nasional berjalan dengan lancar. "Adapun Jumlah siswa di SD Teladan yaitu 130 siswa namun satu berhalangan, dan pada SD 4 Metro timur jumlah siswanya sebanyak 70 siswa, namun satu telah meninggal dunia, " Ungkapnya.


"Mudah-mudahan siswa/siswi semua sukses dan tidak ada halangan suatu apapun. Dan saya berpesan jika pelaksanaan UN telah selesai, Kepala Sekolah agar dapat membuat laporan kepada Dinas Pendidikan, karena ini sebagai antisipasi diadakan ujian susulan bagi siswa yang tidak dapat menyelesaikan ujian di karenakan berhalangan atau sebagainya," Harapnya.

Pemerintah Kota Metro Menggelar Apel Mingguan sekaligus Penyerahan Petikan Pangkat CPNS dan Hadiah/Reward Pembinaan Disiplin

Pemerintah Kota Metro Menggelar Apel Mingguan sekaligus Penyerahan Petikan Pangkat CPNS dan Hadiah/Reward Pembinaan Disiplin. Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh Walikota Metro, Wakil Walikota Metro, Para Staf Ahli Walikota dan Asisten Sekda, Kepala SKPD, Camat, Lurah dan Peserta Apel, Senin (15/05/2017).


Berdasarkan laporan dari Kepala BKPSDM Kota Metro, ABP. Herjuno, pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) dari Program Pegawai Tidak Tetap Kementerian Kesehatan di Lingkungan Pemerintah Kota Metro tahun 2017, untuk jumlah keseluruhan tenaga PTT Kementerian Kesehatan di Lingkungan Kota Metro seluruhnya berjumlah 22 orang. Dan dari hasil seleksi kompetensi dasar (SKD) menggunakan sistem CAT yang dinyatakan lulus dan memenuhi syarat untuk diangkat menjadi CPNSD sejumlah 17 orang bidan. Namun untuk 5 orang bidan PTT Kementerian Kesehatan yang tidak dapat diangkat menjadi CPNSD karena usia telah melampaui 35 tahun, Walikota Metro telah menyampaikan surat ke Kementerian PAN-RB serta Badan Kepegawaian Negara untuk dapat diperjuangkan pengangkatannya sebagai CPNSD.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Walikota Metro menyerahkan secara simbolis SK CPNS kepada 17 Bidan program PTT Kemenkes di Lingkungan Pemda Metro Tahun 2017. Serta Pengharagaan/Reward pembinaan dan penegakan disiplin di Lingkungan Pemerintah Kota Metro Catur Wulan ke-1 tahun 2017 yang diberikan kepada SMP Negeri 1 Metro dan Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah Kota Metro. 


Wakil Walikota Metro Djohan menghimbau kepada 17 Bidan yang diangkat CPNS melalui program PTT Kemenkes di Lingkungan Pemda Metro Tahun 2017 agar SK itu dapat berguna dengan baik dan menjadi bidan yang mengabdi pada masyarakat. 

"Saat pengabdian nanti ingatlah sumpah janji seorang PNS dan mudah-mudahan penyerahan SK ini awal dari bekerja untuk mengabdi pada pemerintah dan warga masyarakat", ujar Djohan.

Djohan juga berharap kepada pegawai yang menerima penghargaan/reward pembinaan dan penegakan disiplin di Lingkungan Pemerintah Kota Metro Catur Wulan ke-1 tahun 2017, untuk tidak sombong, melainkan dapat dijadikan sebagai acuan dan pacuan dalam diri serta dapat menjadi contoh pegawai lainnya. Wakil Walikota Metro juga menghimbau kepada semua Kepala SKPD agar lebih memperhatikan pegawainya.

"Saya mengucapkan terimakasih atas partisipasi semua pihak didalam terselenggaranya Metro Fair dalam rangka Peringatan Hari Jadi Kota Metro ke 80 yang perayaannya kita majukan" tambah Wakil Walikota Metro.

Selasa, 09 Mei 2017

Pengukuhan Gelar Adat Lampung “Rajo Perwira Pemangku Bumi Sai Wawai II”, serta kepada Wakil Walikota Metro Djohan dengan gelar /Adok “Ngedeko Pangeran Mangku Bumi Sai Wawai II”.

Majelis Penyimbang Adat Lampung (MPAL) Kota Metro mengukuhkan sekaligus penetaghan gelar/Adok kepada Walikota Metro Achmad Pairin dengan gelar/Adok “Rajo Perwira Pemangku Bumi Sai Wawai II”, serta kepada Wakil Walikota Metro Djohan dengan gelar /Adok “Ngedeko Pangeran Mangku Bumi Sai Wawai II”.


Prosesi pengukuhan gelar adat yang berlangsung di Lapangan Samber Kota Metro (09/05/2017) tersebut dilakukan bersamaan dengan kegiatan pembukaan Festival Putri Nuban pada rangkaian pembukaan HUT Kota Metro ke-80.


Walikota Metro dalam sambutannya menyampaikan penghargaan dan apresiasi kepada segenap panitia pelaksana, serta khususnya para Tokoh Adat dan Penyimbang Marga yang telah mendukung dan berpartisipasi sehingga prosesi Pengukuhan Gelar Adat dapat terlaksanakan dengan baik.


“Kami sampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah mendukung dan turut berperan dalam pelaksanaan Pengukuhan Gelar Adat Walikota dan Wakil Walikota oleh Majelis Penyimbang Adat Lampung (MPAL) Kota Metro Tahun 2017 ini, sehingga acara pada hari ini dapat terselenggara dengan baik, dan lancer”, ucapnya.


“Semoga didalam mengemban Gelar Adat Lampung ini, kami selaku Walikota dan Wakil Walikota Metro dapat terus mengemban amanah dan dapat melaksanakan tugas pembangunan, serta mampu meraih berbagai keberhasilan dan prestasi demi kemajuan Kota Metro”, Pairin.

Rangkaian Peringatan HUT Kota Metro ke - 80

Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-80 Kota Metro Tahun 2017, Pemerintah Kota Metro menggelar berbagai rangkaian kegiatan pada hari Selasa (09/05/2017), 


Rangkaian tersebut diantaranya diawali dengan Pembukaan Lomba Cipta Menu Lomba Masak Serba Ikan dan Lomba Asah Terampil Pangan yang berlangsung di Halaman Rumah Dinas Walikota Metro, Makan Bersama Tokoh Adat di Rumah Dinas Walikota Metro, Pawai Budaya, dan dilanjutkan dengan Festival Kota Metro (Festival Putri Nuban, Pameran serta Pertunjukan Tari Kolosal) pada pembukaan Hari Jadi Kota Metro ke-80.


Pada pembukaan Hari Jadi Kota Metro ke-80 yang berlangsung di Lapangan Samber Kota Metro, Walikota Metro menyampaikan penghargaan dan apresiasi kepada panitia pelaksana dan semua pihak yang telah mendukung dan turut berperan dalam pelaksanaan Festival Putri Nuban dan Metro Fair Tahun 2017, terkhusus para Tokoh Adat dan Penyimbang Marga yang telah mendukung dan berpartisipasi sehingga prosesi budaya adat yang dilaksanakan dapat terlaksana dengan baik.


Dalam laporan Sekda Kota Metro, A. Nasir A.T, maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk mengenang kembali nilai-nilai historis pembukaan wilayah Kota Metro oleh warga kolonisasi serta sebagai salah satu upaya memupuk dan menumbuhkembangkan rasa persatuan dan kesatuan diantara masyarakat Kota Metro. Selain itu juga guna memotivasi aparatur dan warga Kota Metro dalam membangun dan mengembangkan Kota Metro agar menjadi lebih aman, nyaman, adil dan sejahtera guna mendukung Visi Kota Metro yakni “Metro Sebagai Kota Pendidikan Dan Wisata Keluarga Berbasis Ekonomi Kerakyatan Berlandaskan Pembangunan Partisipatif”.


Achmad Pairin mengharapkan kegiatan yang bertemakan “Dengan Semangat Hari Jadi Kota Metro ke-80 Tahun 2017 Kita Tingkatkan Kualitas dan Daya Saing Masyarakat dalam Rangka Menciptakan Kota Pendidikan yang Berkarakter” tersebut dapat memotivasi seluruh lapisan masyarakat untuk terus melestarikan budaya Lampung, sehingga mampu menjadi salah satu event yang menjadi keunggulan dan daya tarik Kota Metro yang dapat diperkenalkan baik di tingkat lokal, regional maupun di tingkat nasional.


“Saya berharap kegiatan ini dapat memotivasi, menggugah dan meningkatkan peran serta masyarakat dalam setiap gerak langkah pembangunan. Di sisi lain, pameran yang dilaksanakan dalam event Metro Fair 2017 nantinya juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana informasi dan promosi, baik yang berkaitan dengan hasil-hasil pembangunan, potensi dan unggulan daerah, sektor usaha, serta berbagai upaya yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah bersama segenap warga Kota Metro guna mewujudkan visi dan misi pembangunan menuju masyarakat yang lebih sejahtera”, ungkap Pairin.

“Atas nama Pemerintahan Kota Metro, saya beserta segenap jajaran juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat atas dukungan dan partisipasinya. Kami berharap Festival Putri Nuban dapat menjadi Ikon pariwisata dan budaya Kota Metro”, tambah Pairin.


Usai sambutan, dilanjutkan dengan pemukulan cetik oleh Walikota Metro dan Wakil Walikota Metro beserta Fokorpimda Kota Metro, Sekda Kota Metro, dan Ketua TP-PKK Kota Metro, dan dilanjutkan pemotongan pita oleh Ketua TP-PKK Kota Metro didampingi Ketua GOW Kota Metro dan Ketua DWP Kota Metro sebagai simbol dibukanya Festival Putri Nuban Kota Metro dan Pameran (Metro Fair).

Dalam kegiatan tersebut, dihadiri oleh Walikota Metro, Wakil Walikota Metro, Fokorpimda Kota Metro, Sekda Kota Metro, Para Staf Ahli Walikota dan Asisten Sekda Kota Metro, Kepala Satker, Majelis Penyimbang Adat Lampung (MPAL) Kota Metro, Tokoh Adat, Pimpinan Perguruan Tinggi, Tokoh Agama, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Ketua Tim Pengerak PKK Kota Metro, Ketua GOW Kota Metro, Ketua Dharmawanita Kota Metro, serta undangan yang turut hadir.

Senin, 08 Mei 2017

Wakil Walikota Metro Djohan : "PDH dengan ciri khas Adat Lampung, diharapkan dapat dipertegas kembali edarannya"

Pemerintah Kota Metro menggelar apel minggu pertama bulan Mei 2017 yang berlangsung di Halaman Pemda Kota Metro (08/05/2017). 


Apel dihadiri oleh Walikota Metro, Wakil Walikota Metro, Sekda Kota Metro, Para Staf Ahli dan Asisten Sekda Kota Metro, Kepala Satker di Lingkungan Pemerintah Kota Metro, serta peserta apel.

Apel yang dipimpin langsung oleh Wakil Walikota Metro, Djohan, bernuansakan Adat Lampung, yakni seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Metro selain memakai Pakaian Dinas yang telah ditetapkan sesuai aturan, ditambahkan dengan atribut berciri khas Adat Lampung dengan ketentuan wanita menggunakan selendang Tapis, dan pria menggunakan sarung sebatas lutut dan memakai peci, yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 08 Mei 2017 sampai dengan tanggal 12 Mei 2017. Ketentuan tersebut diberlakukan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-80 Kota Metro Tahun 2017.

Wakil Walikota Metro dalam amanatnya, atas pemerintah Kota Metro mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta apel yang telah hadir, dan telah mengikuti aturan yang berlaku salah satunya memakai atribut berciri khas Adat Lampung dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-80 Kota Metro.

“Apel yang berlangsung kali ini bernuansa berbeda dengan hari-hari biasanya, yakni berciri khaskan Adat Lampung. Namun disamping itu, aturan berdasarkan surat edaran yang ada, bahwa setiap minggu ke-IV hari kamis, jika memang diharuskan memakai PDH dengan ciri khas Adat Lampung, diharapkan dapat dipertegas kembali edaran tersebut, dan kita akan ikuti ketentuan tersebut karena merupakan aturan dan kesepakatan kita bersama”, ucapnya.

Djohan juga mengingatkan, dengan akan berlangsungnya rangkaian kegiatan HUT Kota Metro ke-80, diharapkan semua pihak dapat terlibat dan dapat memeriahkannya. “Mari kita semua sama-sama terlibat dalam HUT Kota Metro ini, khususnya kecamatan dan kelurahan agar dapat menginformasikan kepada masyarakat, karena yang telah diketahui bahwa HUT Kota Metro jatuh pada bulan juni, namun mengingat bulan puasa, maka rangkaian kegiatan dan perayaannya kita majukan, namun untuk paripurna Hari Jadi Kota Metro tetap pada bulan juni”, ungkap Djohan.


Djohan juga menambahkan mengenai kegiatan Car Free Day, ia berterimakasih kepada masyarakat dan seluruh pihak yang terlibat atas terselenggaranya kegiatan CFD tersebut. “Saya berharap kegiatan Car Free Day kedepan dapat lebih baik dan lancar. Kita harus mengevaluasi diri atas kekurangan yang ada dan kekurangan terebut dapat kita jadikan pembelajaran agar kedepan kegiatan tersebut dapat berjalan lebih baik lagi.”

Selasa, 02 Mei 2017

Ir. A. Nasir, A.T.,MM, Jabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kota Metro

Walikota Metro Achmad Pairin melantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama sekretaris Daerah Kota Metro, yang berlangsung di Aula Pemda Kota Metro, Selasa (02/05/2017). 


Acara ini dihadiri oleh Gurbenur Provinsi Lampung yang di wakili oleh Syaiful Darmawan selaku Inspektur Provinsi Lampung, Walikota Metro Achmad Pairin, Wakil Walikota Metro Djohan, Anggota Forkopimda Kota Metro, Staf Ahli dan Asisten Sekda Kota Metro, Kepala Satker di Lingkungan Pemerintah Kota Metro, Camat dan Lurah se-Kota Metro, serta Undangan yang turut hadir.


Dalam sambutan Gurbenur Provinsi Lampung M. Ridho Ficardo yang di sampaikan oleh Syaiful Darmawan, menilai selama pelaksanaan lelang terbuka Sekretaris Daerah Kota Metro yang diikuti oleh beberapa pejabat memiliki kompetensi dan pengalaman yang mumpuni, tidak hanya di lingkungan Kota Metro saja akan tetapi dari luar Kota Metro. Adapun harapan dari Gurbenur Provinsi Lampung, agar dapat meningkatkan kredibilitas yang amanah dan bertanggung jawa untuk kemajuan Provinsi Lampung khususnya Kota Metro.


Walikota Metro, Achmad Parin, berharap kepada Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kota Metro yang baru saja dilantik, agar senantiasa berpikiran positif. Terkait dengan hal itu, kiranya saudara dapat mensyukuri atas kepercayaan yang telah diberikan dan bertekad untukdapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

“Selamat kepada Bapak Ir. A. Nasir, A.T.,MM yang baru saja dilantik sebagai Sekretaris Daerah Kota Metro, kiranya senantiasa dapat menjaga kekompakkan dan mempertahankan integritas, loyalitas, disiplin serta komitmen terhadap berbagai tugas dan tanggung jawab.” Ucapnya.

“Dan kepada Bapak Ir.Bangkit Haryo Utomo,MT, saya ucapkan terimakasih atas semua pengabdian selama menjabat sebagai pelaksana tugas Sekretaris Daerah Kota Metro”, tutup Pairin.

HIPMI diharap mampu meningkatkan motivasi dan aktivitas bagi para anggotanya

Walikota Metro, Ahmad Pairin membuka Musyawarah Cabang ke III, yang berlangsung di Wisma Haji Al-Khairiyah Kota Metro, Selasa (02/05/2017). 


Acara ini dihadiri Ketua DPRD Kota Metro Anna morinda, Asisten II Prayetno, serta para perwakilan dari unsur Fokorpimda Kota Metro.

Selaku Ketua Umum DPD HIPMI Lampung, Muhammad Kadafi, melantik pengurus BPC HIPMI Kota Metro, yang diketuai oleh Guruh Adi Saputra selaku ketua pelaksana pada masa bhakti 2017 sampai tahun 2020.


Berdasarkan sambutan Ketua BPC HIPMI Kota Metro Guruh Adi Saputra mengatakan, acara yang bertemakan peran BPC HIMPI Kota Metro dalam menumbuhkan semangat berwirausaha dan menjadi pelopor pertumbuhan ekonomi lokal yang berdaya saing global, ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat baru.


“Kedepannya saya ingin mengajak teman-teman untuk bekerjasama dengan pemerintah. Kami juga bercita-cita dapat menumbuhkan pengusaha-pengusaha pemula yang bersaing. Serta, saya juga ingin mengatakan kepada pengurus, untuk dapat membatu pengusaha lokal,” ujar Guruh Adi Saputra.

Pada kesempatan yang sama, DPD HIPMI Provinsi Lampung Muhammad Kadafi, menjelaskan bahwa HIPMI masa bakhtinya hanya 3 tahun saja. “Tugas kita selain meningkatkan usaha milik sendiri. Kita juga diharuskan dapat membantu dalam mensukseskannya program Pemerintah Kota Metro yang berupa mendorong terwujudnya Visi Misi Kota Metro,” ujarnya.

Sementara itu, Walikota Metro Ahmad Pairin berharap, HIPMI BPC Kota Metro harus mampu mendesain program kerja yang dapat menjawab segala tantangan, baik dari kemampuan, situasi, kondisi wilayah dengan memprioritaskan pembangunan daerah Kota Metro.


“Selain itu, saya juga berharap HIPMI mampu meningkatkan motivasi dan aktivitas bagi para anggotanya, sehingga mampu melakukan pengkajian terhadap peluang pengembangan usaha. Serta BPC HIMPI Kota Metro sebagai wadah perkumpulan pengusaha muda yang solid, mapan dan mampu membangun dunia usaha di Kota Metro,” terang Pairin.

Walikota Metro berharap Kota Metro dapat menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia

Fokorpimda Kota Metro meninjau pelaksanaan ujian nasional yang berbasis komputer yang bersamaan dengan diperingati Hari Pendidikan Nasional pada tanggal 2 Mei,(02/05/2017).


Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP/MTs Negeri Swasta. Dalam hal ini, usai mengikuti Upacara dalam rangka Hardiknas, Tim I yang terdiri dari Walikota Metro, Ketua DPRD Kota Metro, Kapolres Kota Metro, Staf Ahli Walikota Metro Bidang I, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Metro, Kepala Dinas Disdikbud Kota Metro, Inspektur Kota Metro, dan Kabid Pembinaan Dikdas Disdikbud Kota Metro, melakukan monitoring Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP/MTs Negeri Swasta Tahun Pelajaran 2016/2017 di SMP N 1 Metro, Mts Muh. Metro yang berlangsung di SMK Muhammadiyah 3, dan di SMP Xaverius Metr Kota Metro.

Achmad Pairin menyatakan, dari hasil peninjauan, dinyatakan 100% SMP/MTs di Kota Metro telah mengikuti ujian menggunakan sistem UNBK, dan berjalan lancar. “Dengan persiapan yang telah siap dari awal, maka ujian pada hari ini telah dapat berjalan dengan lancar tanpa kendala”.

“Nilai rata-rata tingkat SMP/MTs di Kota Metro pada tahun sebelumnya yang mencapai 79, maka pada tahun ini saya berharap dapat diatas nilai 80”. Ucapnya.

“Metro adalah Kota Pendidikan, otomatis masalah pendidikan menjadi prioritas utama. Dan saya berharap Kota Metro dapat menjadi tempat untuk belajar bagi masyarakat Metro bahkan yang dari Luar Metro untuk mencari ilmu pendidikan, dan harapan kami sekolah di Kota Metro dapat menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia”, ungkap Pairin.

Selain Tim I yang dipimpin oleh Walikota Metro, monitoring juga dilakukan oleh Tim II yang dipimpin oleh Wakil Walikota Metro yang meninjau SMP N 4 Metro berlokasi di SMK N 1 Metro, SMP Kartikatama Metro, MTS Darul Amal Kota Metro. Dan Tim III yang dipimpin oleh Plt. Sekda Kota Metro meninjau ujian di SMP N 6 Metro yang berlangsung di SMA N 3 Metro, SMP N 10 Metro, SMP Muhammadiyah I.

"Percepat Pendidikan yang Merata dan Berkualitas" Tema Peringatan Hardiknas 2017 Kota Metro

Pemerintah Kota Metro menggelar upacara yang berlangsung di Lapangan Samber Kota Metro (02/05/2017) dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2017. Upacara dihadiri oleh Walikota Metro, Wakil Walikota Metro, Ketua DPRD Kota Metro, Fokorpimda Kota Metro, Plt Sekda Kota Metro, Para Staf Ahli dan Asisten, Kepala Satker di Lingkungan Pemkot Metro, Camat dan Lurah se-Kota Metro, serta para peserta upacara.


Pada Sambutan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang disampaikan Walikota Metro, Achmad Pairin, menyampaikan bahwasannya pada peringatan Hari Pendidikan Nasional juga diperingati Hari Otonomi Daerah ke-21 tahun 2017. Untuk itu, didalam sambutannya diharapkan agar seluruh lapisan masyarakat dapat terus senantiasa berupaya untuk meningkatkan kinerja yang telah dicapai seraya mengatasi berbagai hambatan dalam pelaksanaan otonomi daerah. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat, melalui peningkatan kualitas pelayanan publik, peningkatan pemberdayaan masyarakat, dan peningkatan daya saing perekonomian.


Peringatan ini mengangkat tema "Percepat Pendidikan yang Merata dan Berkualitas". Tema tersebut terkait erat dengan fenomena dunia yang berubah sangat cepat dan menuntut kualitas semakin tinggi. Dengan pendidikan berkualitas yang merata, dalam makna dapat dikenyam olehseluruh warga bangsa, maka ikhtiar untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, sebagaimana diamanatkan oleh UUD 1945, dapat terwujud.

Achmad Pairin menyampaikan, dalam reformasi pendidikan nasional ini, kerja keras yang kontruktif, penuh keikhlasan dan pengorbanan, sertapengabdian tulus seluruh insan pendidikan di seluruh Indonesia amat diharapkan. “Marilah kita bersama-sama menggerakkan reformasi pendidikan nasional demi kemajuan dan keunggulan pendidikan nasional kita pada satu sisi dan pada sisi lain demi kelangsungan dan kelanggengan bangsa Indonesia di tengah kancah bangsa - bangsa lain”, ucapnya.


Pada kesempatan yang sama, Walikota Metro bersama dengan Wakil Walikota Metro beserta jajaran menyerahkan penghargaan kepada pemenang lomba guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah berprestasi tingkat TK, SD dan SMP se-Kota Metro. Serta melepas Kontingen KTNA Kota Metro untuk mengikuti Pekan Nasional KTNA ke-XV di Banda Aceh.


“Kami berharap, mudah-mudahan para Kontingen KTNA Kota Metro dapat menjaga kesehatannya dan dapat menjaga nama baik Kota Metro, semoga dengan adanya musyawarah disana, kita akan mendapatkan ilmu yang dapat memajukan Kota Metro terutama dalam bidang pertanian.” Tutup Pairin.